1.
Jelaskan
pengertian dan sejarah internet !
Ø Pengertian
internet
Internet adalah sebuah
jaringan computer yang saling terhubung dengan menggunakan suatu system standar
global transmission control protocol/internet protocol suite (TCP/IP) yang
digunakan sebagai protocol pertukaran paket dalam melayani miliaran pengguna
yang terjadi di seluruh dunia.
Ø Sejarah
internet
Internet merupakan jaringan komputer yang dibentuk oleh Departemen Pertahanan Amerika Serikat pada tahun 1969, melalui proyek lembaga ARPA yang mengembangkan jaringan yang
dinamakan ARPANET
(Advanced Research Project Agency Network), di mana mereka
mendemonstrasikan bagaimana dengan hardware
dan software
komputer yang berbasis UNIX.
Tujuan awal dibangunnya proyek itu adalah untuk
keperluan militer. Pada saat itu Departemen Pertahanan Amerika Serikat
(US Department of Defense) membuat sistem jaringan komputer yang tersebar dengan menghubungkan komputer di
daerah-daerah vital untuk mengatasi masalah bila terjadi serangan nuklir
dan untuk menghindari terjadinya informasi terpusat, yang apabila terjadi
perang dapat mudah dihancurkan.
Pada mulanya ARPANET hanya menghubungkan 4 situs
saja yaitu Stanford Research Institute, University of California, Santa Barbara, University of Utah, di
mana mereka membentuk satu jaringan terpadu pada tahun 1969, dan secara umum
ARPANET diperkenalkan pada bulan Oktober 1972. Tidak lama kemudian proyek ini berkembang pesat di
seluruh daerah, dan semua universitas di negara
tersebut ingin bergabung, sehingga membuat ARPANET kesulitan untuk mengaturnya.
Oleh sebab itu ARPANET dipecah menjadi dua, yaitu
"MILNET" untuk keperluan militer dan "ARPANET"(Advanced
Research Project Agency Network) baru yang lebih kecil untuk keperluan
non-militer seperti, universitas-universitas. Gabungan kedua jaringan akhirnya
dikenal dengan nama DARPA Internet, yang
kemudian disederhanakan menjadi internet.
2.
Jelaskan
jenis-jenis hubungan koneksi internet !
1. Koneksi internet Dial-Up / OnLine : Jenis
koneksi internet dial up biasa disebut
juga dengan shell account, yaitu akun online pada ISP (Internet Service
Provider). Penggunaan akun ini biasanya terbatas karena berbiaya rendah.
2. Koneksi
Internet SLIP/PPP : Jenis koneksi SLIP / PPP ini memiliki kecepatan
transfer dan akses data yang cenderung lebih cepat sehingga pengguna Internet
bisa running program di Internet dengan cepat dan tidak perlu mengirimkan
satu persatu data dari modem.
3. Leased
Line : Jenis koneksi ini merupakan jenis koneksi yang disewakan yang perlu
menggunakan TCP / IP pada suatu jaringan LAN.
4. Koneksi
Internet Kabel : Koneksi internet jenis ini biasa digunakan dengan cara
menghubungkan perangkat agar terhubung internet dengan menggunakan kabel untuk
TV kabel.
5. Koneksi
Satelit : Pada suatu daerah yang sulit untuk mendapatkan sinyal Internet
secara normal biasanya menggunakan Koneksi Satelit langsung. Yaitu
langsung bisa mengakses Internet dengan memanfaatkan fasilitas satelit.
6. oneksi
ISDN : ISDN adalah singkatan dari Integrated Serviced Digital Network,
koneksi jenis ini memanfaatkan sirkuit khusus pada saluran telepon yang berguna
untuk mempercepat transfer data.
7. Wifi
/ Wireless Connection : Koneksi jenis wireless tidak menggunakan kabel
untuk bisa mengakses internet. Wireless Connection menggunakan Gelombang radio
berkecepatan tinggi, dan juga memiliki radius jarak tertentu.
8. Web
TV : WebTV merupakan sebuah layanan email dan browsing web dengan memakai
perangkat TV pintar.
9. Jaringan
GPRS : GPRS merupakan singkatan dari General Packet Radio Service dan biasa
digunakan pada Telepon Seluler untuk mengirim dan menerima data menggunakan
gelombang radio.
3.
Sebutkan
perangkat yang dibutuhkan untuk koneksi ke internet !
Perangkat keras yaitu :
ü Modem
ü
Access Point
ü
Komputer dan Device
ü
Kabel jaringan
ü
Server
ü
Router
ü
Wireless Network Adapter
ü
Port USB
ü
Antena Eksternal
Perangkat lunak yaitu :
ü
Web Browser
ü
Driver
ü Sistem Operasi
Tidak ada komentar:
Posting Komentar